Pengamanan Paskah 2025, Polres Sekadau Turunkan 348 Personel

Pengamanan Paskah 2025, Polres Sekadau Turunkan 348 Personel

Jumat, 18 April 2025, April 18, 2025

 



Sekadau. Berita24.info-

Dalam rangka pengamanan rangkaian ibadah Paskah tahun 2025, Polres Sekadau mengerahkan sebanyak 348 personel gabungan dari Polres dan Polsek Sekadau Hilir. Pengamanan dilaksanakan mulai Kamis, 17 April hingga Senin, 21 April 2025.


“348 personel ini merupakan gabungan dari Polres Sekadau dan Polsek Sekadau Hilir,” ujar Kapolres Sekadau AKBP Donny Molino Manoppo melalui Kasi Humas AKP Agus Junaidi, Kamis (17/4/2025).

AKP Agus menjelaskan, pengamanan difokuskan pada 15 gereja yang ada di Kota Sekadau. Fokus utama berada di Gereja Agung Paroki Santo Petrus dan Paulus yang terletak di Jalan Merdeka, karena diperkirakan akan menjadi pusat konsentrasi jemaat terbesar selama perayaan Paskah.


“Pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup. Selain itu, ada juga pengaturan lalu lintas untuk mencegah kemacetan saat ibadah berlangsung,” jelasnya.


Untuk wilayah kecamatan, pengamanan dilaksanakan oleh masing-masing Polsek jajaran Polres Sekadau, yang bertanggung jawab terhadap gereja-gereja di wilayah hukumnya masing-masing.


“Seluruh personel di lapangan kami kerahkan penuh agar masyarakat bisa beribadah dengan tenang dan khidmat,” tambah AKP Agus.

Di samping itu, Polres Sekadau juga mengimbau masyarakat agar terus menjaga kerukunan dan toleransi antar umat beragama selama perayaan berlangsung. Masyarakat juga diminta untuk saling menghormati dan tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu jalannya ibadah.


“Kami juga mengajak masyarakat untuk segera melapor ke pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan demi menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” pungkasnya.

Sumber: Indrometro.id

TerPopuler