Ditemukan Bayi yang Dibuang di Pancuran Batu

Ditemukan Bayi yang Dibuang di Pancuran Batu

Selasa, 31 Oktober 2023, Oktober 31, 2023

 







Deliserdang,Pos62.Online-


Polisi membeberkan kronologi bayi perempuan ditemukan di depan toko milik warga di Jalan Jamin Ginting, Desa Partampilen, Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang. Polisi pun masih memburu pria yang membuang bayi tersebut.

Kapolsek Pancur Batu Kompol Noorman Haryanto Hasundutan mengatakan bayi itu ditemukan warga pada Minggu (29/10) sekira pukul 11.30 WIB.

"Awalnya, ada 4 orang pemuda yang menemukan 1 bungkus plastik merah di teras toko warga. Dari dalam plastik itu, mereka mendengar tangisan bayi," kata Noorman kepada detikSumut, Selasa (31/10/2023).

Noorman menyampaikan, saat itu di seberang toko ada seorang wanita bernama Gitta Bukit sedang menunggu bus. Gitta baru saja baru saja siap merias pengantin dan hendak pulang ke Desa Sembahe.

"Karena melihat bayi itu baru lahir dan sudah bersemut. Ibu ini lah yang langsung membawa ke RSU Pancur Batu. Di tengah perjalanan, ibu ini melihat mobil patroli kami dan akhirnya bareng ke rumah sakit," ucapnya.

"Waktu itu, kondisi bayinya masih membutuhkan perawatan medis. Kalau sekarang, bayi itu sudah sehat," sambungnya.

Di samping itu, ia menyebutkan bahwa petugas masih melakukan proses penyelidikan terkait pria yang tertangkap kamera CCTV membuang bayi tersebut.

"Soal pria itu, masih diselidiki. Tentunya kami buru ini," tutupnya.

Sebelumnya, satu video bernarasi seorang pria membuang bayi di depan toko milik warga di Jalan Jamin Ginting, Desa Pertampilen, Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang viral di media sosial. Kini, polisi masih menyelidiki kasus tersebut.

Dilihat detiksumut, Senin (30/10/2023), video dari rekaman CCTV itu berdurasi 1 menit 22 detik. Terlihat seorang pria yang mengendarai sepeda motor datang ke bagian teras toko warga.

Pria ini ke areal sudut toko dan meletakkan bayi yang dibungkus dalam plastik merah. Kemudian pria itu langsung meninggalkan lokasi kejadian.

"Bayi dibuang di depan toko," demikian narasi di dalam video tersebut.


Sumber:Detik

TerPopuler