Cerita ojol hingga pengguna TransJ terjebak macet parah di Jalan Gatsu

Cerita ojol hingga pengguna TransJ terjebak macet parah di Jalan Gatsu

Rabu, 06 September 2023, September 06, 2023

 


Pos62.online -Macet parah terjadi di Jalan MT Haryono hingga Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan imbas rekayasa lalu lintas saat KTT ASEAN. Warga mengeluhkan jarak tempuh dua kali lipat lebih lama daripada biasanya.

Salah satu pengguna Transjakarta bernama Rani mengaku terjebak macet selama satu jam. Rani berangkat dari Jakarta Barat menuju Smesco Indonesia, Jakarta Selatan.


"Dari Jakbar mau ke Smesco Jaksel. Kejebak macet di Podomoro City. Satu jaman (terjebak macet)," kata Rani saat ditemui di Jalan Gatot Suboroto, Tegal Parang, Jaksel, Rabu (6/9/2023).

Jarak tempuh yang biasanya dilalui Rani dari tempat tinggalnya di Jakbar ke Smesco biasanya sekitar 30 menit. Akan tetapi, hari ini, jarak tempuh menjadi 1 jam akibat kemacetan.


"(Biasanya) setengah jam itu udah sampai," katanya.


Pengemudi ojek online (ojol) juga mengeluhkan kemacetan di Jalan Gatot Subroto. Pengemudi ojol bernama Hadi berangkat dari Cawang menuju Kuningan.


"Dari Cawang mau ke Kuningan. Macet banget dari Cawang," kata Hadi di Jalan Gatsu, Jaksel.


Hadi mengaku terjebak macet selama 1 jam. Biasanya, kata dia, jarak tempuh yang dia lalui dari Cawang menuju Kuningan hanya 30 menit pada saat jam sibuk.


"Kejebak macet ada sejam. Biasanya lewat sini, kalo nggak macet itu 30 menit itu sampai," jelasnya.

Diketahui polisi melakukan rakayasa lalu lintas saat pelaksanaan hari ini. Rute pengalihan arus lalin sebagai berikut:


1. Sepanjang Jalan MH. Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman (Bundaran Patung Kuda sampai dengan Bundaran Senayan)


2. Sepanjang Jalan HR Rasuna Said dari traffic light (TL) Cokro sampai dengan TL Kuningan


3. Sepanjang Jalan Gatot Subroto (TL Kuningan sampai dengan TL Slipi), sepanjang Jalan Imam Bonjol sampai dengan Bundaran Hotel Indonesia.


Pengalihan arus lalin pada hari ini terjadi pagi dan sore hari. Waktu pagi sekitar pukul 07.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB, sore hari sekitar pukul 16.00 WIB dan 22.00 WIB.

Sumber:news.detik.com



TerPopuler